Menjadi Pemimpin yang Tangkas Secara Teknis
Tulisan ini saya buat setelah saya menjalani wirausaha selama 10 tahun jadi bukan sekadar kata-kata kosong yang sebenarnya saya gak melakukannya. Saya sendiri tidak menjadi seorang wirausaha level usaha mikro karena saya kepengen. Saya tidak pernah sedikitpun bercita-cita wirausaha ketika saya kecil bahkan sampai saya jadi guru. Awalnya sok-sokan akhirnya ya lumayan jago lah. Untuk level usaha mikro loh ya. Tolong digarisbawahi dulu nih. Saya cuma mengkoordinir 11 karyawan, 12an vendor rekanan, puluhan klien setiap bulannya. Jadi gak banyak ya. Namun sesuai prinsip: setialah pada perkara kecil maka bisa terujilah saya ini untuk perkara besar di masa depan. Ada 4 perkara yang pemimpin usaha mikro butuh kesetiaan dan kerajinan untuk melakukannya berulang-ulang setiap hari dan bisa jadi hasilnya pun mengkhianati usaha. Apakah kalau sudah menjalani ke-4 hal ini maka usaha kita akan sukses? Tergantung definisi sukses Anda sih. Kalau memang definisi
Read More